Hasil Bayern Munchen vs Wolfsburg: Die Roten Libas Tim Mantan
Hasil Bayern Munchen vs Wolfsburg: Die Roten Libas Tim Mantan (Foto: Bayernmunchen.com)

Hasil Bayern Munchen vs Wolfsburg: Die Roten Libas Tim Mantan


1
1 point

Sepak Bola, Gemasulawesisports Berikut hasil pertandingan Liga Jerman (Bundesliga) 2022/2023 yang mempertemukan Bayern Munchen vs Wolfsburg pada Minggu 14 Agustus 2022.

Laga kandang pertama Die Roten musim ini berakhir mulus. Menjamu Wolfsburg, pasukan Julian Nagelsmann menang dengan skor akhir 2-0.

Berlaga di rumah sendiri, Bayern Munchen tampil dengan skuad terbaiknya dan memainkan skuad yang tidak berbeda dengan pekan lalu saat melibas Eintracht Frankfurt.

Manuel Neuer tetap dipercaya dibawah mistar gawang. ia ditemani oleh 4 benteng tangguh Benjamin Pavard, Lucas Hernandez, Aphonso Davies dan Upamecano.

Diposisi lini tengah ada wonderkid Joshua Kimmich, Jamal Musala dan Sabitzer tetap berada di posisinya. Sementara di depan, Nagelsmann menurunkan trio Sadio Mane, Thomas Muller dan Sergej Gnabry.

Baca: Prediksi Liverpool vs Crystal Palace: Tiga Poin Harga Mati

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Sejak kick-off, Bayern Munchen langsung tancap gas dan mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Die Roten juga memaksa tamunya untuk bermain di daerah mereka sendiri.

Namun peluang pertama justru datang dari Wolfsburg. Lukas Nmecha yang mengancam Neuer dengan tendangan kerasnya. Sayang, bola masih jauh dari sasaran.

Pertandingan memasuki 10 menit babak pertama, Bayern Munchen terus mendominasi. Namun, Die Roten masih berjuang untuk membongkar pertahanan Wolfsburg.

Kebuntuan akhirnya terpecahkan saat Mane mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-19. Sayangnya, setelah melihat VAR, gol tersebut dianulir karena karena Mane telah berada dalam posisi offside.

Terus mendominasi dann menekan Bayern Munchenmemiliki beberapa peluang untuk membuka skor. Namun, tidak ada satupun yang menjadi gol.

Pada menit ke-33, Die Roten baru benar-benar mencetak gol melalui aksi Jamal Musiala. Wonderkid 19 tahun itu melepaskan tembakan spekulatif di muka ke gawang Wolfsburg.

Tembakan rendah Musala tidak dapat dihentikan oleh penjaga gawang tim tamu yang diajaga oleh Koen Casteels. Gol Bayern Munchen memimpin 1-0.

Unggul satu gol, Die Roten tidak menurunkan tempo serangan. Sebaliknya, Wolfsburg dipaksa menunggu serangan balik.

Sebelum turun minum, Bayern Munchen mencetak gol kedunya lewat aksi Thomas Muller. Berawal dari kemelut di depan gawang Wolfsburg, Muller melepaskan tendangan keras yang dibelokkan Kimmich.

Koen Casteels, yang telah mati langkah, juga harus memungut bola digawangnya untuk kedua kalinya. Bayern Munchen memimpin 2-0.

Gol Muller di menit ke-44 menutup babak pertama. Hasil sementara Bayern Munchen vs Wolfsburg 2-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Baca: Hasil Brentford vs Manchester United: Setan Merah Dilibas 0-4

Babak Kedua:

Pada awal babak kedua, Kovac melakukan beberapa pergantian pemain. Mantan Pelatih Bayern Munchen itu menurunkan Patrick Wimmer dan Max Kruse untuk meningkatkan daya gedor.

Namun, alih-alih memperkecil kedudukan, Wolfsburg masih sulit keluar dari tekanan Bayern Munchen. Alhasil, hingga menit ke-60, tim tamu gagal menciptakan ancaman berbahaya.
Di sisi lain, meski tampil menekan Bayern Munchen belum berhasil menciptakan gol ketiga. Situasi ini berlangsung hingga berakhirnya pertandingan babak kedua.

Hasil akhir Bayern Munchen vs Wolfsburg dimenangkan oleh Tuan Rumah dengan skor 2-0. Kovac pun harus tertunduk digempur oleh mantan timnya.

Baca: Hasil Barcelona vs Rayo Vallecano: Blaugrana Ditahan Imbang

Susunan Pemain

Bayern Munchen:

Neuer (c) – Pavard, Upamecano, Hernandez, Davies – Kimmich, Sabitzer – Gnabry, Müller, Musiala – Mane

Pelatih: Julian Nagelsmann

Wolfsburg:

Casteels – Baku, Bornauw, Lacroix, Van de Ven – Svanberg, Guilavogui, Arnold (c) – Wimmer, L. Nmecha, Marmoush

Pelatih: Niko Kovac

Baca: Hasil Lecce vs Inter Milan: Nerrazuri Curi Poin Penuh

Ikuti linimasa Gema Sulawesi Sports di YouTube, Instagram, Facebook, Twitter, Tiktok dan Google news untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar, News Nasional dan Internasional, Sepak bola, Olahraga, Esports dan MotoGP.

(AR)


Like it? Share with your friends!

1
1 point

What's Your Reaction?

hate hate
0
hate
confused confused
0
confused
fail fail
0
fail
fun fun
0
fun
geeky geeky
0
geeky
love love
0
love
lol lol
0
lol
omg omg
0
omg
win win
0
win
admin

0 Comments

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *